Jumat, 02 November 2012

Menikmati Sate Kerang Di Kya-kya Surabaya


Sate kerang dan Lontong Kupang itu tampak menggoda selera.Kedua jenis makanan tersebut adalah dua  menu yang tersedia di Kya-Kya Surabaya yang merupakan tempat wisata kuliner di kawasan wisata KenPark - Surabaya, Patung Budha Empat Wajah dan Sanggar Agung yang terdapat Patung Dewi Kwan Im.

Selain Sate kerang dan Lontong Kupang , disana juga terdapat menu makanan dan minuman lainnya.Harganya juga relatif tergantung menu dan jenis makanannya. Seperti Lontong Kupang itu harganya hanya Rp 5000 per porsi. Sedangkan sate kerang  harganya Rp 7000 per porsi. Sate kerang itu juga bisa dimakan beberapa tusuk sate saja dengan harga   Rp 700 per sate kerang.

Saat mencicipi dan menikmati Sate Kerang dan Lontong Kupang itu ternyata rasanya biasa saja dan tak ada yang istimewa. Bahkan cenderung hambar. Kenikmatan pada daging kerang terasa hambar. Begitu juga dengan kupang  yang merupakan hewan laut yang berukuran kecil dan bentuknya seperti taoge.

Untunglah saus pada sate kerang dan kuah pada lontong Kuah itu cukup terasa nikmat karena terasa sensasi aroma petisnya.Sambil menyantap kedua makanan tersebut, saya mengamati suasana di Kya-Kya ini.

Siang itu suasana disana cukup lengang dan sepi sekali. Hanya ada beberapa  pengunjung yang datang dan lalu lalang.Menurut salah seorang pedagang, kawasan kuliner tersebut hanya ramai pada hari Sabtu, Minggu dan hari-hari libur nasional dan musim liburan saja.  
---------------------------------------------------------------------------------------------------

Break Session :

Baca juga artikel-artikel menarik lainnya di Blog ini dengan Langsung KLIK Link di bawah ini atau kata-kata berwarna Biru lainnya :
  






================================================================


Sepinya pengunjung pada hari biasa itu rasanya tidak seimbang dengan kondisi dan keadaan di Kya-Kya itu. Tempat dan suasana disana sebenarnya sangat nyaman dengan linkungannya yang besir. Begitu juga dengan kios-kiosnya yang cukup luas dan lapang.

Bangunan pada kios-kios kuliner tersebut juga berhias ornamen dan pernak-pernak yang menarik ala tempat wisata yang bernuansa fantasi. Arsitektur bangunannya juga artistik dengan  beragam bentuk dan warna . Mulai dari yang berbentuk istana, kastil, rumah koboi, bangunan ala Cina dan sebagainya.Pada bagian atas kanopinya terdapat ornamen berbentuk satwa dari shio-shio yang ada dalam tradisi dan budaya China.

Kya-Kya Surabaya ini berada pada seruas jalan sepanjang sekitar 400 meter dengan deretan kios di kanan dan kirinya. Berdekatan dengan area ini terdapat taman bermain dengan beragam jenis  pepohonan yang menaunginya.Ada juga tempat untuk menitipkan  dan melatih anjing trah jenis Husky.

Keberadaan Kya-Kya Surabaya ini menarik untuk dikunjungi. Terlebih Kya-Kya serupa yang sebelumnya ada di dekat kawasan Jembatan Merah saat ini sudah tidak ada lagi.












Tidak ada komentar:

Posting Komentar